SMA Negeri 9 Jakarta berhasil meraih gelar Juara 1 Nasional dalam ajang Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) Paripurna Tingkat Nasional Tahun 2025. Penghargaan ini diberikan oleh BKKBN pada peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-32, 29 Juni 2025.
Kepala SMAN 9 Jakarta, Albaini Zuhdi, S. Pd, menerima piagam penghargaan pada 18 Juli 2025. Prestasi ini diraih berkat program edukasi sekolah yang efektif dalam meningkatkan pengetahuan siswa mengenai pembangunan keluarga dan isu kependudukan yang berkelanjutan. Kemenangan ini merupakan hasil kolaborasi guru, siswa, dan komite, serta menjadi pengakuan atas peran SMA Negeri 9 Jakarta sebagai agen perubahan dalam pembangunan berwawasan kependudukan.
Menurut Pak Albaini Zuhdi. S.Pd., pencapaian ini tak lepas dari kolaborasi seluruh unsur sekolah, mulai dari guru, siswa, hingga komite. Ia juga menyoroti peran aktif siswa dalam mengembangkan kampanye kreatif tentang isu kependudukan melalui berbagai media digital dan kegiatan sekolah. “Ini bukan semata soal juara, tapi bagaimana kami sebagai sekolah bisa ikut membentuk cara pandang generasi muda tentang masa depan keluarga dan bangsa. Kami ingin pendidikan tak hanya berhenti di akademik, tapi juga menyentuh nilai-nilai kehidupan,” ucap Pak Albaini Zuhdi. S.Pd.
Selain piagam penghargaan, SMA Negeri 9 Jakarta juga mendapatkan program pembinaan lanjutan dari BKKBN serta peluang kerjasama dengan institusi internasional yang fokus pada isu populasi. Dinas Pendidikan DKI Jakarta pun menyambut positif pencapaian ini dan berkomitmen untuk memperluas implementasi SSK Paripurna ke sekolah-sekolah lain.
Program ini diharapkan dapat meningkatkan karakter, tanggung jawab sosial, dan wawasan global siswa. Para orang tua siswa juga menyambut gembira pencapaian ini, menganggapnya sebagai nilai tambah yang nyata dalam proses pendidikan anak-anak mereka Prestasi ini membuktikan komitmen SMA Negeri 9 Jakarta untuk membentuk generasi muda yang sadar akan pentingnya isu kependudukan untuk membuat harapan bagi masa depan yang cerah.
Penulis: Azriel Luthfiansyah Aziz